Fakta Menarik Tentang Jepang! Kamu Tahu Gak?

Budaya menarik, bikin banyak orang tertarik buat berlibur ke Jepang. Termasuk wisatawan dari Indonesia. Sebelum pergi ke Jepang, yuk simak beberapa fakta menarik tentang Jepang berikut ini.

Jepang

1. Menyeruput Mie Itu Sopan

Kalau bicara soal Jepang, nggak mungkin kita melewatkan makanan. Salah satu makanan Jepang favorit banyak orang adalah ramen alias mie. Nah, fakta menarik yang jarang diketahui orang adalah menyeruput mie sampai menimbulkan suara yang berisik itu justru dianggap sopan!

Jadi beda banget dengan budaya makan di Indonesia yang pada umumnya harus tenang dan nggak bersuara. Kalau sampai seruput-seruput, bisa-bisa langsung dimarahi orang tua! Di Jepang, justru menyeruput mie menunjukkan bahwa kita menikmati hidangannya, sekaligus mendinginkan mie yang masuk ke tenggorokan. Buat turis, kadang disediakan bib biar nggak belepotan!

2. Orang Jepang Sangat Eksperimental Soal Rasa

Entah karena persaingan yang ketat di bisnis kuliner, atau karena kuliner Jepang yang makin mendunia, makin ke sini orang Jepang makin kreatif deh kalau menyangkut rasa makanan. Misalnya saja ada es krim rasa belut yang pasti nggak terpikirkan oleh kebanyakan orang. Atau coklat rasa pedas yang merupakan paduan nggak biasa di negara lain.

Salah satu merek cemilan internasional yang mendunia adalah Kit Kat. Nah, khusus untuk dipasarkan di Jepang, Kit Kat tersedia dalam varian rasa yang aneh-aneh. Kit Kat sendiri dalam bahasa Jepang pengucapannya mirip dengan ‘kitto katsu’ yang artinya ‘semoga beruntung’. Kamu bisa coba Kit Kat Jepang rasa teh hijau, jahe, dan yang paling aneh adalah rasa wasabi! Pedas-pedas asam, kamu mau coba juga?

3. Area di Jepang Kebanyakan Pegunungan

Tahu nggak sih, kalau area di jepang itu terdiri dari 70% pegunungan? Inilah yang menyebabkan di Jepang sering terjadi gempa. Tapi nggak perlu kuatir, karena sistem pencegahan dan penanggulangan gempa di Jepang sudah modern banget. Oh ya, gunung yang paling tinggi adalah Gunung Fuji dengan ketinggian 3.776 kaki.

Baca Juga : 8 Fakta Dubai Yang Unik Dan Menarik

4. Kereta Jepang Super Tepat Waktu!

Fakta menarik tentang Jepang selanjutnya adalah kereta di Jepang merupakan salah satu yang paling tepat waktu di seluruh dunia! Bahkan rata-rata terlambatnya hanya 18 detik saja. Apa sih yang bikin kereta Jepang sangat tepat waktu? Ternyata karena simulator ultra realistis.

Kompetisi antar perusahaan kereta api juga tinggi banget di Jepang, jadi mereka nggak akan membiarkan keretanya terlambat terlalu lama. Fakta ini jadi favorit banyak turis, karena transportasi di Jepang yang super maju bikin ke mana-mana jadi gampang dan nyaman banget.

5. Ada Pulau Kelinci di Jepang

Jepang ternyata terdiri dari hampir 7.000 pulau. Salah satunya adalah pulau kecil bernama Okunoshima. Pulau ini dulunya adalah tempat riset senjata kimia selama Perang Dunia II. Rumornya, banyak kelinci percobaan yang kabur, akhirnya tumbuh berkembang biak dan jadi sangat banyak, karena pulau ini bebas predator. Bahkan anjing dan kucing pun dilarang masuk ke sini! Tapi turis pastinya boleh banget berkunjung.